20121124

Kasus Lain Menanti Moerdaya



JAKARTA—“Kalau hanya dengan penyuapan tiga milyar rupiah saja di Sulteng, Moerdaya bisa dikurung oleh KPK, maka dapat dibayangkan jika Moerdaya memperdaya masyarakat selama tigapuluh lima tahun,” tutur Bambang Sadhono, S.H., kerabat dan penasehat hukum pemilik tanah.

Ulah Moerdaya, orang terkaya nomor urut ke-23 di Indonesia versi Globe Asia 2012 itu, nampaknya memang tak terlepas juga oleh tangan-tangan mafia tanah, oknum pejabat Pemda DKI dan oknum BPN RI seperti disinyalir Wimar Rijar Sitorus S.H.,M.H. (Pilar Bangsa Edisi Perdana, 29 Oktober—25 November). Moerdaya memang luar biasa. Ia anggota dewan pembina partai penguasa, bisa mempetieskan kasus tanah seluas 9,74 hektar, eks. Eig. Verp. N.6431 Podok Indah.

20121106

Jogya Jazz “NGAYOGJAZZ 2012”



Jogya Jazz  “NGAYOGJAZZ 2012”
Laporan: Henrue Anton- Reporter Pilar Bangsa Jogyakarta

Djaduk Ferianto sepakat menelurkan gagasan event jazz festival dengan diberi nama Ngayogjazz, yang  dikonsep sebagai sebuah event interaksi sosial  menggunakan media permainan musik jazz. Karena bukan sekedar pertunjukan, NGAYOGJAZZ akan menghilangkan semaksimal mungkin jarak antara pemain di panggung dengan publik .


Musik Jazz di tempat asalnya, Amerika, muncul dari respon masyarakat strata bawah (baca: budak belian negro) terhadap kondisi sosial saat itu, tekanan-tekanan kehidupan mereka saat itu memunculkan suatu kreativitas untuk mencurahkan perasaan dan menghibur diri mereka, sehinga muncul Musik Jazz.
Uniknya Musik Jazz pada saat itulah yang bisa menyatukan antara komunitas ras dan strata yang berbeda-beda di Amerika sana. Musik Jazz-pun menyebar ke seluruh dunia.

Di beberapa negara musik Jazz bisa menyesuaikan dengan atmosfir budaya setempat, sehingga muncul istilah-istilah European Jazz, Latin Jazz, Skandinavian Jazz, Indo-Jazz Fusion, dan lain-lain.
Bagaimana perkembangan Jazz di Indonesia ?Jazz di Indonesia, menurut penulis Belanda Allard J.M. Moller, sudah masuk sejak tahun 1922, berarti hampir bersamaan dengan era Swing Jazz.

Jazz yang didatangkan ke Indonesia untuk menghibur orang-orang asing yang masih menduduki bumi indonesia ini, tentunya dikemas dalam acara dan tempat yang elit, dan pada perkembangannya-pun akhirnya musik jazz di Indonesia banyak dipentaskan di hotel-hotel, bar-bar, café-café dan tempat-tempat sejenisnya.
Meskipun akhirnya musik jazz bisa juga diapresiasi dan ditonton masyarakat awam tapi kesan bahwa musik jazz adalah musik yang elitis dan sukar diapresiasi oleh masyarakat awam masih melekat sampai saat ini.

20121103

Indonesia Perlu Pemimpin Yang Kaya dan Tidak Korupsi!



Wawancara PILAR BANGSA Dengan Hercules RM- Ketua Umum GRIB
Indonesia Perlu Pemimpin Yang Kaya dan Tidak Korupsi!

Kukuh & Hercules RM- Wawancara Usai Pelantikan SATGAS GRIB
Siang-menjelang sore, Sabtu (3/11/2012),sebuah Mobil Jeep Hitam ber plat nomer B1 08HRM, menyeruak di kepadatan lalulintas Cilebut-Bogor. Didalam mobil mewah itu, duduk Hercules Rosario Marshal- Ketua Umum Gerakan Rakyat Indonesia Baru- GRIB, yang dikawal sejumlah petugas kepolisisan, serta didampingi puluhan Pengawal SATGAS GRIB, menuju Lapangan tak jauh dari Stasiun Kereta Api Cilebut .

Sementara di lapangan, sejak pagi, telah berkumpul  ratusan SATGAS GRIB Bogor Raya, yang tengah mengikuti Latihan Bela Negara, dengan mengenakan seragam Loreng- bernuansa pasukan Gurun Pasir , yang dikoordinir oleh Endang- Ketua Bidang OKK GRIB Bogor Raya.

Hercules, mantan Preman Tanah Abang, yang mengaku sebagai Golongan Preman Putih itu,dijadwalkan melantik sekitar 250 SATGAS GRIB Bogor Raya Angkatan Pertama. Rencananya,setelah itu,akan segera menyusul Pelatihan dan Pelantikan Angkatan ke 2, ke 3, dan keempat- sehingga jumlah SATGAS GRIB Bogor Raya akan mencapai sekitar seribu orang. “Jumlah itu untuk mendukung persiapan Deklarasi Nasional GRIP” , Ujar Hadi Priawan SE- selaku Sekjen GRIB Bogir Raya.